REVIEW NISSAN X-TRAIL T30

Nissan X-Trail adalah mobil berjenis SUV kompak yang diproduksi oleh Nissan sejak tahun 2000. Mobil ini merupakan salah satu SUV pertama Nissan yang diluncurkan bersamaan dengan beberapa pesaingnya pada tahun itu yaitu Suzuki Grand Vitara, Ford Escape, Mazda Tribute, Hyundai Tucson, Honda CR-V, dan Toyota RAV4.

X-Trail diposisikan di bawah Xterra dan Pathfinder.

Pabrik produksi X-Trail yang utama berada di Kanda, Fukuoka, Jepang.


Generasi Pertama Nissan X-Trail (T30, Tahun 2000 - 2007)

Muncul bulan September 2000 di ajang Paris Motor Show, Nissan mulai menjual X-Trail di Jepang bulan November 2000. Generasi pertama X-Trail menggunakan platform FF-S Nissan, digunakan bersama dengan Nissan Almera dan Nissan Primera.

Di Indonesia, X-Trail generasi pertama hadir dengan 2 macam mesin bensin 4 segaris yaitu :

  • 2.0L QR20DE bertenaga 140 PS (138 hp) @ 6000 rpm dengan torsi 19,6 kgm (192 Nm) @ 4000 rpm,
  • 2.5 L QR25DE bertenaga 180 PS (178 hp) @ 6000 rpm dengan torsi 25 kgm (245 Nm) @ 4000 rpm.

Mesin 2.0L hanya tersedia dengan transmisi manual 5 percepatan, sedangkan mesin 2.5L hanya tersedia dengan transmisi otomatis 4 percepatan dengan penggerak 4x2 maupun 4x4.

Nissan menghadirkan X-Trail generasi pertama dalam tiga tipe, yakni :
  • ST (standar), 
  • STT, 
  •  XT.
Perbedaan paling utama terletak pada penggunaan aksesoris.

X-Trail ST merupakan tipe paling rendah tanpa aksesoris berlebih, sementara tipe STT memiliki tampilan lebih sporty karena menggunakan overfender, serta roof rail.

Sementara tipe tertinggi adalah XT, dimana perlengkapannya ditambah washer lampu dan lampu sorot yang menyatu dengan roof rail serta jok kulit.


Review Eksterior Nissan X-Trail T30 :

Hal pertama kali yang terlintas di fikiran Anda mengenai Nissan X-Trail adalah mobil yang besar nan gagah bukan ?

Pasalnya bodi mobil terlihat sangat mengkotak dan bodinya cukup besar seperti mobil SUV kebanyakan.

Sisi iconic nya adalah bentuk headlamp yang kotak dengan satu bohlam yang membiru. Kedua nya disambung grille bermotif honeycomb berwarna hitam.

Aura SUV semakin diperkuat dengan pemasangan front guard bumper berbahan plastik. Ditambah 1 spion tanduk di ujung kap mesin.

Nissan X-Trail T30

Nissan X-Trail T30

Tampilan depan X-Trail T30 akan lebih terlihat gagah lagi jika ditambah dengan Aksesoris Bug Deflector.

Apa itu Bug Deflector? 

Bug Deflector adalah pelindung seperti kaca atau mika yang terletak atau dipasang di depan mobil atau di ujung kab mesin bagian depan.

Fungsinya untuk melindungi kaca dan kab mesin dari kerikil yang berterbangan dan juga dari serangga yang mungkin tertabrak saat mobil melaju kencang.

Bug Deflector Nissan X-Trail T30 Tahun 2003 - 2006, Tampak Depan

Bug Deflector Nissan X-Trail T30 Tahun 2003 - 2006, Tampak Depan

Bug Deflector Nissan X-Trail T30 Tahun 2003 - 2006, Tampak Belakang

Bug Deflector Nissan X-Trail T30 Tahun 2003 - 2006, Tampak Belakang

Contoh Penggunaan Bug Deflector Nissan X-Trail T30

Contoh Penggunaan Bug Deflector Nissan X-Trail T30


Beralih ke topik..

Dengan bentuk bodi yang hampir semua mempunyai sudut yang kotak, sering kali Nissan X-Trail ini di sebut dengan Nissan Kotak.

Selain itu, kesan X-Trail ini kuat dan tangguh.

Dimensi ukuran :

  • Panjang : 44.552 mm
  • Lebar : 17.653 mm
  • Tinggi : 16.739 mm

Nissan X-Trail T30 - Tampak Samping

Nissan X-Trail T30 - Tampak Samping

Beralih ke area belakang.

Tampak belakang, juga unik. Lampu garis vertikal dipasangkan tepat di kedua sisi kaca belakang. 

Terdapat aksen yang cukup panjang & lebar berwarna krom yang terletak di atas plat nomor, guna sebagai pemanis tampilannya.

Nissan X-Trail T30 - Tampak Belakang

Nissan X-Trail T30 - Tampak Belakang Samping


REVIEW INTERIOR NISSAN X-TRAIL T30

Comments